![]() |
Zahra Yolanda Mus saat memberikan beras kepada janda dan anak yatim |
Taliabu, Malut.net -Zahra Yolanda Mus, Ketua Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, berbagi beras kepada ibu-ibu janda dan anak yatim di desa Bobong. Pembagian beras itu didampingi para Sekda Taliabu Salim Ganiru, dan pimpinan OPD lingkup Pemda Taliabu.
"Hari ini kami bagi-bagi beras kepada janda dan anak yatim pembagian ini untuk bagi yang membutuhkan," ucap Zahra Yolanda Mus Minggu 9 Maret 2025.
Istri Bupati Taliabu dua periode itu juga menjelaskan, bahwa setiap satu orang menerima satu karung beras berisi 25 Kg. Jadi tadi ada sebanyak 120 sak beras.
Kata Zahra, Untuk janda sebanyak 110 orang, dan anak yatim sebanyak 10 orang kami bagi sesuai kemampuan kami. "Insa Allah kedepan apa bila kami dapat rejeki lagi kami akan berbagi lagi di tempat lain" tuturnya.
"Semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi para janda dan anak yatim, semoga mereka terbantukan dalam kebutuhan mereka sehari-hari" tandasnya.(Red).
Tags
Daerah