Malut Net

Lepas 450 Prajurit di Kadaton, Sultan Jailolo : Semoga Kembali Dengan Jumlah yang Sama


Tradisi Pelepasan di kadaton kesultanan Jailolo

JAILOLO,Malut.net -
450 Prajurit dari Batalyon Infanteri 732/Banau yang akan berangkat ke Papua, Sultan Jailolo, Ahmad Sjah berharap dari jumlah 450 prajurit dapat kembali dengan jumlah yang sama.

Usai upacara pelepasan Ratusan prajurit dari Batalyon pada Rabu 19 Maret 2025.kemarin, di Kompi Markas Raider Khusus Yonif 732 Banau, di Desa Porniti, Kecamatan Jailolo, Halmahera Barat. Mereka kemudian menuju ke Kadaton kesultanan Jailolo.

Para prajurit itu, kemudian dilepas oleh Sultan Jailolo, Ahmad Sjah sekaligus penyerahan Bendera Perang dan Tunggul Batalyon 732/ Banau serta secara simbolis. penyerahan syal kepada seluruh prajurit.

Sultan Jailolo, Ahmad Sjah berharap, para prajurit yang berangkat ke Papua agar dapat menjaga nama baik Satuan dan Daerah asal.

Dikatakan Sultan Ahmad, bahwa personil Anggota Batalyon Infantri adalah putra terbaik yang telah memenuhi syarat sebagai Sapta marga.

Sultan Jailolo saat menyematkan Syal kepada Danyonif 732 Banau, Letkol Inf.Muhammad Chabibi

"Jadi jangan sia siakan kesempatan yang sangat berharga baik untuk masa depan, diri sendiri maupun keluarga," ujarnya.

Menurutnya, tradisi ini belum dilaksanakan selama 32 tahun yang lalu, dan ini adalah hari pertama melakukan tradisi tersebut.

"Tradisi ini belum dilaksanakan selama 32 tahun yang lalu, jadi Alhamdulillah ini baru pertama kali,Insyaa Allah tradisi ini akan terus dilakukan di kemudian hari jika ada agenda yang serupa," katanya.

Sultan Ahmad mengatakan, bahwa dari prajurit yang berangkat ke Papua dengan jumlah sebanyak 450 personil, diharapkan kembali dengan jumlah yang sama. ia juga berharap para prajurit juga selalu jaga diri selama bertugas.

Sultan Jailolo bersama prajurit 

"Intinya selalu jaga kesehatan dan selalu berdoa setiap ada kegiatan dan yang penting selalu mematuhi apa kata Komandan dan Perwira Perwira di masing masing satuan tugasnya, kemudian prajurit harus mohon doa restu kedua orang tua atau keluarga bagi yang sudah berkeluarga," semoga selalu dalam lindungan Allah SWT," imbuhnya

"Untuk generasi muda agar bisa mempersiapkan diri bisa mengikuti jejak pendahulu nya bergabung dengan TNI karna mempunyai tugas mulia sebagai garda terdepan mengawal kedaulatan negara Republik Indonesia," tutupnya.



Baca Juga
Lebih baru Lebih lama
Malut Net
Malut Net

Formulir Kontak